Sosok.ID - Takeshi Castle atau akrab di Indonesia disebut Benteng Takeshi merupakan program TV favorit pemirsa tanah air pada zamannya.
Acara ini populer pad atahun 90-2000an.
Program TV ini bahkan ditunggu-tunggu dikala sore hari menjelang.
Begitu menghibur, program Benteng Takeshi sampai diputar berulang-ulang di Indonesia.
Baca Juga: Ogah Akting Lagi, Artis yang Dulu Jadi Langganan FTV Ini Sekarang Pilih Jualan Ayam Geprek
Program Benteng Takeshi tak bisa dilepaskan dari sosok Kaisar Takeshi yang dibintangi oleh Takeshi Kitano.
Dalam program tersebut, kaisar Takeshi biasanya memantau para peserta menaklukkan tantangan yang diberikan.
Lama tak muncul di layar kaca, begini kabar terbaru Takeshi Kitano atau raja atau Kaisar Takeshi:
1. Stylish
Di usianya yang tak lagi muda, mantan raja Takeshi Kitano tetap menjaga penampilan.
Takeshi Kitano terlihat santai dalam balutan kaus berwarna biru.
Meski tak sesegar dulu, badan Takeshi Kitano tetap terlihat bugar dan semakin berisi.
2. Jualan baju
Dikenal sebagai entertainer, Takeshi Kitano kini menjajal peruntungan lain.
Pria berusia 73 tahun ini memiliki clothing brand.
Clothing brand milik Takeshi Kitano ini diberi nama Kitanoblue.
3. Produk unik
Beberapa produk di jual di clothing brand milik Takeshi Kitano ini.
Diantaranya yakni t-shirt dengan gambar lucu-lucu hingga totebag dan blazer.
Selain itu, Takeshi Kitano juga menjual phonecase dan mug dengan gambar yang cukup unik.
4. Jadi model produk sendiri
Takeshi Kitano
Takeshi Kitano juga menjadi model di cloting brand miliknya sendiri.
Seniman kondang ini tampak berpose dengan mengenakan kaos ataupun blazer dari clothing brand miliknya.
Takeshi Kitano selalu emmberikan ekspresi wajah datar setiap berfoto sebagai model untuk produknya sendiri.
5. Masih aktif di dunia hiburan
Takeshi Kitano sampai saat ini masih aktif di dunia industri hiburan Jepang.
Kendati jarang tersorot di Indonesia, Takeshi Kitano kini masih aktif sebagai komedian, aktor, presenter tv di Jepang.
Tak hanya itu, Takeshi Kitano juga membuat film dan menulis buku.
Sanggup mempertahankan eksistensinya di dunia hiburan Jepang, Takeshi Kitano masuk dalam deretan artis senior.
6. Muncul di televisi
Pria kelahiran 1947 ini juga masih beberapa kali muncul di televisi Jepang.
Meski usianya tak lagi muda, Takeshi Kitano tak menyerah untuk tetap meramaikan industri hiburan Jepang.
Takeshi Kitano beberapa kali muncul sebagai aktor film hingga reality show.
Baca Juga: Pemerintah Bakal Kenai Hukuman Penyebar Data Pasien Corona
7. Fashionable
Takeshi Kitano
Meski sudah berusia 73 tahun, Takeshi Kitano tetap tampil fashionable.
Lihat saja penampilannya yang satu ini.
Takeshi Kitano tampak mengenakan t-shirt berwarna putih dengan gambar di bagian tengahnya.
Takeshi Kitano memadukan t-shirt putih tersebut dengan blazer berwarna hitam.
8. Jadi dosen
Selain dikenal sebagai seorang entertainer, Takeshi Kitano ternyata merupakan seorang dosen.
Takeshi Kitano merupakan seorang profesor di Tokyo National University of FIne Arts and Music.
Pria yang dikenal lewat program Benteng Takeshi ini mendapatkan gelar tersebut pada April 2005 dan gelar baru di tahun 2016. (TribunNewsmaker.com/Ninda)
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Dulu Acaranya Digemari, Begini Nasib Raja Benteng Takeshi Sekarang, Jadi Pedagang Baju Fashionable
"TV" - Google Berita
March 04, 2020 at 01:00PM
https://ift.tt/32QTrWM
Masih Ingat dengan Pemeran Kaisar di Acara TV Takeshi Castle? Begini Nasibnya Sekarang - Sosok
"TV" - Google Berita
https://ift.tt/2N2yCkq
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Masih Ingat dengan Pemeran Kaisar di Acara TV Takeshi Castle? Begini Nasibnya Sekarang - Sosok"
Post a Comment